Petugas dari angota gerakn pramuka sedang menolong pasian yang akan berobat di temapat pengobatan gratis |
Dengan kenyataan seperti itu, Gerakan Pramuka SMK Negeri 2 Baleendah bekerja sama dengan Yayasan Darul Aulad dan Dompet Duafa Jawa Barat, Minggu ( 18 /07 ) bertempat di Kp. Lengkong Ds. Ciheulang Kec. Ciparay telah menyelenggarakan kegiatan sosial Pengobatan Gratis bagi warga yang kurang mampu. Keterlibatan Pramuka SMK Negeri 2 Baleendah dalam kegiatan Ini adalah salah satu aplikasi dan pengamalan isi Trisatya “ Menolong Sesama Hidup “ dan Dasadarama “ kasih sayang sesama manusia, Rela menolong
Kegiatan ini mendapat sambutan yang sangat baik oleh warga sekitar, karena mereka bisa mendapatkan pengobatan gratis. sebanyak 100 Orang pasien datang untuk berobat di tempat yang telah disediakan oleh pengurus RW setempat. Sementara pasien mendapat pemeriksaan dari tim medis dan Obat obatan dari Puskesmas Jelekong. Sebelumnya warga yang kurang mampu serta yang lagi sakit didata oleh Pengurus RW setempat, kemudian mereka mendaptkan Kupon pengobatan yang nantinya dipergunakan untuk saat mendaftar untuk berobat.
Pasien selain mendapatkan pengobatan dan pemeriksaan kesehatan oleh tim medis juga mendapatkan kesempatan untuk Tanya jawab seputar kehidupan dalam berekonomi dan permasalahan kehidupan dari Ketua yayasan Darul Aulad Sumartono. Dimana Ketua yayasan memberikan motivasi dan dorongan kepada seluruh pasien untuk tetap bekerja keras, serta pasien yang ingin berusaha bisa mendapat bantuan modal dari ketua Yayasan.